Tips Berhenti Merokok


Asal usul rokok

Manusia di dunia yang merokok untuk pertama kalinya adalah bangsa Indian di Amerika, untuk keperluan ritual pemujaan dewa. Kemudian kebiasaan merokok ini menyebar ke seluruh dunia walaupun tidak lagi untuk kepentingan pemujaan dewa tetapi sekedar kesenangan.

Akibat merokok

Kebiasaan merokok ini telah menjadi masalah serius di dunia. Banyak hal buruk yang ditimbulkan dari kebiasaan merokok, misalnya merusak kesehatan, menghancurkan ekonomi dan membawa kematian. Melihat besarnya efek buruk dari rokok ini maka sudah banyak cara yang dicoba dilakukan untuk melawan racun rokok ini tetapi tetap saja semuanya menemui jalan yang buntu, sementara itu racun rokok terus menjalar dimana-mana dan membinasakan banyak jiwa.

Jalan keluar dari ikatan rokok

Kenapa banyak orang sulit ke luar dari kebiasaan merokok sekalipun ia tahu itu berbahaya dan sudah melakukan banyak usaha untuk lepas dari kebiasaan buruk itu??? Jawabannya adalah sesungguhnya bukanlah batangan rokok yang mengikat seorang perokok tapi di balik itu ada kuasa si jahat yang menggunakan rokok untuk membinasakan jiwa manusia. Perlu kita tahu bahwa salah satu pekerjaan utama Iblis untuk membunuh anak-anak manusia adalah melalui nikotin rokok.

Jadi untuk bisa ke luar dari ancaman racun rokok, tidak ada pilihan lain, kecuali kita harus menggunakan kuasa Allah untuk melawan, mematahkan kuasa si jahat yang menggunakan nikotin rokok untuk mengikat, memperhamba dan hendak membinasakan kita.

karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara

(Efesus 6:12)

Segala sesuatu halal bagiku, tetapi bukan semuanya berguna. Segala sesuatu halal bagiku, tetapi aku tidak membiarkan diriku diperhamba oleh suatu apa pun

(1 Korintus 6:12)

Comments :

0 komentar to “Tips Berhenti Merokok”


Posting Komentar