SEMUA ORANG MEMBUTUHKAN DAMAI SEJATI



Usai Perang Dunia II, sejumlah pemimpin dunia sepakat mendirikan lembaga yang sekarang dinamakan Perserikan Bangsa-bangsa (PBB). Tujuan pendirian lembaga internasional ini adalah untuk mencegah terulangnya perang besar dan mengusahakan perdamaian dunia.

Sebagai simbol komitmen perdamaian itu, di depan markas PBB dibangun sebuah monumen yang dibawahnya terpahat kutipan Yesaya 2:4 yang berbunyi demikian: ”maka mereka akan menempa pedang-pedangnya menjadi mata bajak dan tombak-tombaknya menjadi pisau pemangkas; bangsa tidak akan lagi mengangkat pedang terhadap bangsa, dan mereka tidak akan lagi belajar perang.”

Apa yang terjadi di PBB itu seharusnya mencelikkan mata orang Kristen tentang kebutuhan dunia akan perdamaian. Orang Kristen mesti tampil dan berkata kepada dunia bahwa damai sejati yang diidam-idamkan itu hanya ada dalam Yesus, Sang Raja Damai.

MISI LUAR ANGKASA & MISI KE SORGA


Dari dulu umat manusia sangat berambisi untuk bisa menjelajah luar angkasa. Untuk mewujudkan mimpi itu, jutaan dolar telah dihabiskan selama bertahun-tahun. Dan hasilnya sungguh fantastis; sekarang manusia sudah bisa ke Bulan, dan selanjutnya manusia sedang merancang misi ke planet Mars dan ke tempat-tempat lainnya di luar angkasa sana.

Dengan segala kecanggihan tekhnologinya manusia bisa saja membangun misi besarnya untuk pergi ke Bulan, Planet Mars dan menjelajah seluruh alam semesta ini, tetapi sayangnya, tidak akan pernah ada tekhnologi yang bisa membawa orang ke sorga.

Sebenarnya untuk pergi ke sorga tidak perlu tekhnologi canggih tetapi cukup dengan iman kepada Yesus Kristus.

Masih banyak orang yang belum mengetahui rahasia ini. Ceritakanlah kepada mereka.

LAGU KEBANGSAAN ISRAEL

Hatikva merupakan lagu kebangsaan Israel. Kata Ibrani ini arti harafiahnya adalah "Harapan". Lirik Hatikvah digubah oleh Naphtali Herz Imber (1856-1909) di Jassy pada tahun 1878. Ia berasal dari Galisia (sekarang berada di Polandia, Rumania dan Ukraina). Pada proklamasi Israel pada tahun 1948, lagu ini dijadikan lagu kebangsaan Israel. כל עוד בלבב פנימה Kol `od balevav P'nimah Jauh di lubuk hati, נפש יהודי הומיה, Nefesh Yehudi homiyah, nafas seorang Yahudi mendesah, ולפאתי מזרח קדימה Ulfa'atey mizrach kadimah dan sampai ke ufuk timur, עין לציון צופיה Ayin l'tzion tzofiyah. mata tetap memandang Zion, עוד לא אבדה תקותנו, Od lo avdah tikvatenu Tetapi harapan kami tidaklah hilang, התקוה בת שנות אלפים, Hatikvah bat shnot alpayim: Harapan selama duaribu tahun, להיות עםחופשיבארצנו Li'hyot am chofshi b'artzenu Menjadi orang merdeka di tanah sendiri, ארץ ציון וירושלים. Eretz Tzion v'Yerushalayim.Tanah Zion dan Yerusalem.

TEKS PROKLAMASI KEMERDEKAAN ISRAEL

Oleh karena itu kami sebagai anggota dewan rakyat, representasi Masyarakat Yahudi dan Gerakan Zionis berada di sini untuk berkumpul pada hari berakhirnya mandat Inggris Raya atas Eretz-Israel. Atas dasar hak alamiah dan hak kesejarahan serta kekuatan resolusi Majelis Umum PBB, dengan ini kami memproklamasikan berdirinya sebuah Negara Yahudi di Tanah Israel yang akan disebut Negara Israel (18 Mei 1948)

Komen di sini


ShoutMix chat widget