MENGINJIL DENGAN KREATIF


Siapa bilang menginjili orang itu susah?

Menyampaikan berita Injil tidak harus dengan cara berkhotbah atau mengadakan KKR. Kita bisa melakukan pekerjaan itu dengan cara-cara yang sederhana tetapi kreatif. Hal itu pernah dipraktekkan oleh sepasang suami istri. Ketika mereka dalam sebuah angkot mereka melangsungkan percakapan sebagai berikut:

Suami : ”Ma...udah dengar berita tentang ibu Ester?
Dia sudah sembuh dari sakit kankernya loh.”
Istri : ”Oh, iya Pa? Tuhan Yesus itu baik ya. Doa kita
selama ini untuk kesembuhan ibu Ester
didengar-Nya.”
Suami : ”Iya dong Ma. Itu s’mua kar’na kasih-Nya buat
kita. Bahkan Ia mau mati untuk menebus dosa-
dosa kita.”

Tujuan dari percakapan suami-istri itu adalah supaya para penumpang yang ada di dekat mereka bisa mendengar berita tentang kasih Yesus yang bisa menyembuhkan dan menebus dosa manusia.

Tuhan bisa memberikan kepada kita sejuta cara yang kreatif untuk menyampaikan berita kasih-Nya kepada dunia ini. Mintalah dan praktekkan itu.

FAKTA ATAS BEBERAPA ORANG YANG TELAH MENGOLOK-OLOK TUHAN YESUS (Bagian 4)


Orang yang membuat TITANIC

Setelah pembangunan kapal Titanic, seorang reporter bertanya seberapa amankah kapal Titanic tersebut. Dengan nada mengejek dia menjawab: “Tuhan pun tidak akan bisa menenggelamkannya”.

Hasilnya: Saya rasa kita semua tahu apa yang terjadi dengan Titanic. Titanic tenggelam juga dalam pelayaran perdananya dan tidak pernah sampai tujuan yang dituju.

LAGU KEBANGSAAN ISRAEL

Hatikva merupakan lagu kebangsaan Israel. Kata Ibrani ini arti harafiahnya adalah "Harapan". Lirik Hatikvah digubah oleh Naphtali Herz Imber (1856-1909) di Jassy pada tahun 1878. Ia berasal dari Galisia (sekarang berada di Polandia, Rumania dan Ukraina). Pada proklamasi Israel pada tahun 1948, lagu ini dijadikan lagu kebangsaan Israel. כל עוד בלבב פנימה Kol `od balevav P'nimah Jauh di lubuk hati, נפש יהודי הומיה, Nefesh Yehudi homiyah, nafas seorang Yahudi mendesah, ולפאתי מזרח קדימה Ulfa'atey mizrach kadimah dan sampai ke ufuk timur, עין לציון צופיה Ayin l'tzion tzofiyah. mata tetap memandang Zion, עוד לא אבדה תקותנו, Od lo avdah tikvatenu Tetapi harapan kami tidaklah hilang, התקוה בת שנות אלפים, Hatikvah bat shnot alpayim: Harapan selama duaribu tahun, להיות עםחופשיבארצנו Li'hyot am chofshi b'artzenu Menjadi orang merdeka di tanah sendiri, ארץ ציון וירושלים. Eretz Tzion v'Yerushalayim.Tanah Zion dan Yerusalem.

TEKS PROKLAMASI KEMERDEKAAN ISRAEL

Oleh karena itu kami sebagai anggota dewan rakyat, representasi Masyarakat Yahudi dan Gerakan Zionis berada di sini untuk berkumpul pada hari berakhirnya mandat Inggris Raya atas Eretz-Israel. Atas dasar hak alamiah dan hak kesejarahan serta kekuatan resolusi Majelis Umum PBB, dengan ini kami memproklamasikan berdirinya sebuah Negara Yahudi di Tanah Israel yang akan disebut Negara Israel (18 Mei 1948)

Komen di sini


ShoutMix chat widget